Rabu, 06 April 2011

Sharing Internet Lewat Wireless Dari Laptop ke Laptop

Sebenarnya banyak software untuk share internet melalui wireless bawaan laptop. Tetapi disini saya menjelaskan cara manualnya tanpa bantuan software.


Disini saya menjelaskan dengan 2 tahap :

TAHAP 1

Pertama kita harus mensetting modem internet kita agar bisa share ke wireless dari laptop. Disini saya menggunakan Smart Evdo sebagai modem saya jika anda menggunakan modem lain anda dapat mengira-ngira saja untuk mengikuti setiap langkah-langkahnya:

  1. Klik dibagian sebelah kanan bawah dari laptop/pc anda. Lihat gambar yang dilingkari
    sharing internet dengan wireless laptop
  2. Setelah anda meng-klik nya lalu muncul gambar seperti dibawah ini
    sharing internet dengan wireless laptop

    Lalu Klik kanan tulisan wireless terminal
    maka akan muncul seperti gambar diatas lalu pilih properties

  3. Setelah itu pasti akan muncul gambar seperti dibawah ini
    sharing internet dengan wireless laptop
  4. Setelah anda di tab sharing centang pada "allow other network users to connect through this computer internet connection" dan pada menu home networking connection pilih wireless connection network. Dan centang juga "establish a dial up connection whenever a computer on my network attempts to access the internet" Lihat gambar dibawah

    sharing internet dengan wireless laptop

    Pilih tab sharing seperti gambar diatas.

  5. Setelah itu klik tombol setting

    Lalu akan muncul windows seperti dibawah ini:
    sharing internet dengan wireless laptop

    Centang service yang ingin anda gunakan terserah tapi disini saya hanya mencentang secure web server (HTTPS) dan web server (HTTP). Disana terserah anda untuk mencentang yang mana saja, semuanya pun boleh. Setelah anda memilih service yang mana anda perlukan klik ok.

    Dan OK lagi.

    Selesai dan anda melanjutkannya pada tahap 2

TAHAP 2

Pada tahap ini kita mensetting wireless laptop/pc kita agar bisa share ke laptop lain. langkah-langkahnya sebagai berikut:

Langkah awal nya sama seperti langkah diawal klik pada pojok kanan bawah

  1. Lalu Klik open network and sharing network
    sharing internet dengan wireless laptop
  2. Setelah itu akan muncul windows seperti dibawah ini
    sharing internet dengan wireless laptop

    Pilih manage wireless network

  3. Setelah muncul windows baru pilih add, lihat gambar dibawah:
    sharing internet dengan wireless laptop
  4. Klik create an adhoc network
    sharing internet dengan wireless laptop
  5. Lalu tekan tombol next
  6. Lalu isi setiap kolom yang kosong di jendela baru ini
    sharing internet dengan wireless laptop

    Pada kolom network name saya tulis nama saya "ARDY" terserah isi apa saja . pada security type pilih WPA2-Personal , pada security key kita mengisi password untuk jaringan wireless anda disini terserah anda isikan password terserah anda lau centang hide characters agar agar tulisan pada password kita tidak terlihat, terakhir jangan lupa centang save this network dan klik next. Selesai

Terakhir jangan lupa untuk mendisconect modem anda untuk merefresh setingan anda tadi lalu connect kan lagi modem anda. Lalu pada laptop/pc yang hendak minta hotspot anda jangan lupa di connect-in y seperti biasa.

Nah, selamat!!! sekarang anda bisa berhotspot ria bersama teman-teman anda.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar